"INFO: REKRUTMEN P3K MULAI 2019"

Materi Gelar Prestasi Bela Negara (GPBN) Tingkat Provinsi Jawa Tengah 20111


Gelar Prestasi Bela Negara (GPBN) Tingkat Provinsi Jawa Tengah 2011 dapat anda lihat pada uraian berikut, atau dapat anda download lengkap disini. Lomba kepemimpinan dan bela negara ini merupakan bagian dari lomba OSTN Jawa Tengah Tahun 2011. Bagi anda yang mengikuti lomba ini silahkan ikuti petunjuk berikut:
PANDUAN TEKNIS LOMBA
KEPEMIMPINAN, DAN BELA NEGARA
A. PENJELASAN UMUM

1. Latar Belakang

Kegiatan Lomba Kepemimpinan, dan Bela Negara Siswa Sekolah Menengah Kejuruan (KBN-SMK) merupakan kegiatan yang bertujuan menciptakan insan cerdas, dan terampil yang mampu memecahkan berbagai persoalan serta mampu menunjukkan sikap dan perilaku Santun, Mandiri, dan Kreatif, dan berdedikasi tinggi sebagai kader penerus generasi. Dengan demikian di masa depan mereka diharapkan dapat menjadi pemimpin bangsa yang tangguh, ulet, bijaksana, adil yang memiliki jiwa serta perilaku bela negara.
Untuk meraih tujuan tersebut, serangkaian kegiatan Lomba Kepemimpinan, Kewirausahaan, dan Bela Negara Sekolah Menengah Kejuruan Tingkat Nasional dirancang dan terdiri dari (1) Presentase Pendidikan Budaya dan Karakter Bangsa, (2) PBB dan Pentas Budaya daerah.
Kegiatan Lomba KBN di tahun 2011 ini merupakan penyelenggaraan Lomba tingkat Provinsi Jawa Tengah yang ke 5 yang melibatkan secara aktif berbagai unsur terkait, yaitu siswa-siswi SMK dari setiap propinsi, guru pembimbing SMK, Dinas Pendidikan tingkat Propinsi dan Kabupaten/Kota, serta kalangan masyarakat profesi baik pada saat proses perencanaan maupun pelaksanaan kegiatan, sehingga diharapkan ada interaksi yang lebih intensif dan positif serta kerjasama yang erat antara instansi terkait dan masyarakat luas dengan dunia pendidikan dan kependidikan.
Berdasarkan latar belakang tersebut di atas, dan agar pelaksanaan kegiatan Lomba KBN SMK Tingkat Provinsi Jawa Tengah dapat berjalan lancar dan sukses maka diperlukan Panduan Teknis pelaksanaan Lomba. Panduan teknis diharapkan menjadi acuan/pedoman penyelenggaraan Lomba KBN.




2. Tujuan
Panduan Teknis Lomba KBN SMK V Tingak Provinsi Jawa Tengah bertujuan agar pelaksanaan kegiatan Lomba dapat berjalan lancar dan sukses dengan hasil yang optimal.

3. Manfaat
Panduan teknis ini bermanfaat sebagai petunjuk teknis bagi:
1. Panitia Penyelenggara Lomba KBN SMK Tingkat Provinsi Jateng .
2. Dewan Juri/Instruktur Lomba KBN SMK V Tingkat Provinsi Jawa Tengah.
3. Peserta Lomba KKBN SMK Tingkat Provinsi Jawa Tengah.
4. Instansi terkait dalam rangka penyelenggaraan Lomba KBN SMK V Tingkat Provinsi Jawa Tengah Tahun 2011.


B. PENJELASAN TEKNIS

1. Jadwal Kegiatan
NO
HARI/TGL
WAKTU
KEGIATAN
TEMPAT
KET
1
Minggu,
18 Sept 11
........ 14.00

14.00 - selesai
Kedatangan/ chek in
Temu Teknik
SMK N 7
Semarang



19.00 – 21.00
Pembukaan

SMK N 7 Semarang

2
Senin,
19 Sept ‘ 11
08.00 – 16.30
Presentasi / Pentas Budaya daerah

SMK N 7 Semarang



08.00 – 16.30
Presentasi / Pentas Budaya daerah

SMKN 7 Semarang

3
Selasa,
20 Sept ‘ 11
08.00 – 16.00
PBB
SMKN 7 Semarang



19.00 – 21.30
PENUTUPAN
SMKN 7 Semarang



2. Persyaratan Tim KBN
a. Tiap tim terdiri dari 17 siswa SMK (8 wanita dan 9 pria)* dari 1 sekolah atau beberapa sekolah yang berbeda, dibuktikan dengan foto copy rapor semester 1 s/d semester terakhir dan dilegalisir oleh Kepala Sekolah masing-masing.
b. Mengisi biodata dan menyerahkan pasfoto 3x4 masing-masing peserta sebanyak 2 lembar. Dibagian belakang ditulis identitas (nama dan asal Kabupaten/ Kota). Lembar Biodata dibagikan saat Technical Meeting dan diserahkan ke panitia .
c. Sehat jasmani dan rohani (tidak dalam kondisi sakit).
d. Membawa perlengkapan/alat yang diperlukan dalam perlombaan, (tidak diperkenankan meminjam dari tim lain).
e. Tiap anggota tim membawa baju/perlengkapan OSIS untuk kegiatan PBB.
f. Membawa baju dan perlengkapan pakaian lainnya yang sesuai untuk melakukan kegiatan pentas budaya.




3. Tata Tertib Lomba
a. Peserta tinggal di camp / penginapan yang telah ditentukan panitia dan menjaga kebersihan & ketertiban yang diberlakukan oleh pihak panitia tempat penginapan selama mengikuti acara lomba.
b. Hadir di tempat lomba 15 menit sebelum lomba dimulai. (Keterlambatan peserta dapat mengurangi nilai).
c. Mengenakan pakaian OSIS, kecuali pentas budaya daerah.
d. Mengenakan tanda pengenal/identitas yang disediakan penyelenggara
e. Menjaga kebersihan dan keamanan tempat lomba.
f. Tidak menimbulkan suasana ramai atau kegiatan yang mengganggu peserta lain dalam berlomba.
g. Mengerjakan tugas dalam kelompok. Keterlibatan orang lain di luar kelompok dapat mengurangi nilai.
h. Mentaati jadwal yang telah disusun.
i. Selalu Menjaga Ketertiban / keamanan / kenyamanan bersama,
santun dalam bersikap dan bertutur kata.



4. Mekanisme Lomba

1) Presentasi Pendidikan Budaya dan Karakter Bangsa, dengan teknis pelaksanaan;
a) Setiap tim Lomba KBN SMK Tingkat Provinsi Jawa Tengah dapat diwakili 1 (satu) siswa untuk menyajikan dan mempresentasikannya melalui LCD proyektor yang disediakan panitia.
b) Lama presentasi dan tanya jawab disediakan waktu 10 menit.
c) Dewan Juri mencermati hasil presentasi dan melakukan tanya jawab dengan peserta lomba.
d) Dewan Juri melakukan penilaian sesuai dengan pedoman penilaian.
e) Dewan Juri menyerahkan hasil penilaian ke koordinator kegiatan Lomba KBN SMK Tingkat Provinsi Jawa Tengah V Tahun 2011.






2) Peraturan Baris Berbaris.
a) Tiap tim terdiri dari 16 orang, salah satu sebagai Komandan Pleton.
b) Gerakan PBB, berdasarkan ketentuan Pangab No: Skep/611/X/1985, meliputi :
Gerakan dasar ( siap, hormat, istirahat di tempat, lencang kanan, lencang depan, hadap kanan, hadap kiri, hadap serong kanan, balik kanan, bubar, berkumpul bersaf ).
Gerakan berjalan ( Henti ke langkah biasa, Langkah tegap ke langkah biasa, langkah perlahan, langkah biasa biasa ke lari maju, hormat kanan, tiap banjar 2 X belok kanan, hadap serong kanan henti ).
Gerakan berpindah tempat ,dari posisi jalan ditempat: (Tiga langkah ke depan, tiga langkah ke belakang, Tiga langkah ke kanan, Tiga langkah ke kiri, haluan kanan, haluan kiri, melintang kanan, melintang kiri )
Gerakan variasi ( variasi dan formasi ).
c) Ukuran lapangan 10 X 20 meter.
d) Waktu yang disediakan 10 menit.
e) Peserta melaksanakan gerakan wajib sesuai dari panitia, untuk gerakan variasi dan formasi dari masing-masing tim.
f) Kriteria Penilaian :
kebenaran gerakan dan ketentuan aba – aba.
Disiplin
Kekompakan
Kerapian
Ketegasan
Penguasaan lapangan
g) Pakaian yang digunakan sewaktu lomba seragam OSIS lengkap.
h) Tidak boleh menggunakan alat bantu berbentuk apapun.
f) Keputusan Dewan Juri tidak boleh diganggu gugat.
g) Dewan Juri menyerahkan hasil penilaian ke koordinator kegiatan Lomba KBN SMK Tingkat Provinsi Jawa Tengah.


3) Pentas Budaya Daerah, dengan teknis:
1) Setiap peserta Lomba memdemontrasikan seni tradisional daerah masing-masing;
2) Kelengkapan kebutuhan seni tari daerah (diutamakan Seni Tari yang pertunjukannya tanpa menggunakan Sejata tajam) disiapkan oleh peserta lomba; termasuk kaset musiknya.
3) Tim juri mengamati dan mencermati kepiawaian, penjiwaan serta kekompakan tim.
4) Tim juri melakukan penilaian.



5. Penentuan Juara.
a. Juara lomba KBN ditentukan berdasarkan jumlah perolehan nilai dari seluruh kegiatan yang dilombakan, yaitu (a) presentasi Pendidikan Budaya dan Karakter Bangsa, (b) PBB, (c) Pentas Budaya Daerah
b. Prosentase bobot tiap kegiatan lomba ditentukan sebagai berikut;

NO
KEGIATAN LOMBA
PROSENTASE
1
Presentasi Pendidikan Budaya dan Karakter Bangsa
30
2
PBB
40
3
Pentas Budaya Daerah
30
JUMLAH
100

c. Jumlah pemenang lomba KBN terbagi menjadi tiga kategori, yaitu (a) juara I, (b) juara II, (c) juara III.


6. Hal-hal yang belum dijelaskan dalam panduan teknis ini akan dibicarakan pada pertemuan Teknikal (Technical Meeting).




Berlangganan info dari kami silahkan masukan email anda:

1 Response to "Materi Gelar Prestasi Bela Negara (GPBN) Tingkat Provinsi Jawa Tengah 20111"

  1. pak, kok presentasi Pendidikan Budaya dan Karakter Bangsa-nya tidak ada pak?????

    BalasHapus